
PEKANBARU – Pebulutangkis Indonesia, Thalita Ramadhani Wiryawan, sukses kalahkan atlet bulutangkis asal Korea Selatan So Yul Lee, dalam babak kualifikasi Wondr by BNI Indonesia Masters 2025 BWF di Gelanggang Remaja, Pekanbaru, 16-21 September.
Thalita membungkam So Yul dalam dua set sekaligus. Pada set pertama, Thalita menang dengan skor 21-16 dan 21-3 pada set kedua. Kemenangan Thalita atas So Yul sekaligus mengantarkan dirinya ke babak utama.
“Alhamdulillah bisa masuk ke babak utama dan tadi bisa bermain dengan baik,” sebut Thalita.
Thalita juga menyebut, lawannya cukup bagus dan sering bermain di level atas. Namun begitu, dirinya tidak memikirkan level tersebut dan fokus pada permainannya.
“Lawan tadi bagus dia sering bermain di level atas. Tapi saya tidak mau memikirkan hal itu, saya bermain nothing to lose dan main bagus aja,” katanya.
Thalita juga merasa kaget lawannya tidak bisa main. Tetapi pelatih meminta dirinya untuk terus menekan lawan, sehingga bisa keluar sebagai pemenang.
Hadapi laga berikutnya, dirinya akan bertemu dengan Wong Ling Ching dari Malaysia. Menghadapi Wong Ling Ching, dirinya akan bermain maksimal tanpa beban dan tetap menjaga kondisi.
“Saya mau bermain tanpa beban, dan target sendiri pastinya menang di setiap laga yang diikuti, tapi tanpa beban,” tutupnya. ZIK

